19 Maret 2018

[190318.ID.BIZ] Kemhub Kembali Siapkan Layanan Mudik Gratis



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perhubungan (Kemhub) akan kembali menyelenggarakan mudik gratis. Hal itu diharapkan bisa mengurangi pengemudi sepeda motor dalam bermudik.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, mudik gratis itu akan diselenggarakan di jalur darat dan laut. "Untuk laut kami persiapkan 20 kapal perintis yang akan kita operasikan Jakarta-Semarang," ungkapnya di Hotel Ritz Carlton Mega Kuningan, Jakarta, Senin (19/3).

Untuk laut, dirinya mempersiapkan kuota mudik gratis kurang lebih sebanyak 20.000-30.000 penumpang. Sementara untuk mudik gratis dengan bus, Kemhub menyediakan kuota 10.000-20.000. Tak hanya itu, Kemenhub juga menyediakan pengiriman motor gratis dengan kereta api.

"Dari PT Kereta Api Indonesia kemarin jatah untuk pengiriman motornya sudah habis. Tapi kita tambah lagi 5.000, jadi kiranya menjadi total yang kami sediakan hampir 20.000," tambah Budi.

Dengan begitu, ia berharap, pada musim mudik nanti, jumlah pemudik yang menggunakan motor akan menurun dibanding tahun lalu. Hal tersebut dengan mempertimbangkan keselamatan masyarakat.

Selain itu, dengan adanya tol Jakarta-Surabaya, diharapkan lalu lintas bertambah baik, kecelakaan bisa ditekan, serta waktu tempuh mudik menjadi lebih pendek.

Sumber : Kontan, 19.03.18.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar