LONDON, KOMPAS.com- Garuda
Indonesia mendapat penghargaan sebagai maskapai terbaik di dunia untuk layanan
penerbangan regional. Penghargaan diterima Direktur Utama Garuda Indonesia
Emirsyah Satar di sela acara pameran kedirgantaraan Farnborough International
Airshow, di London, Inggris, Kamis (12/7/2012) siang waktu setempat atau Kamis
malam WIB.
Wartawan Kompas Agus Mulyadi
melaporkan dari London, penghargaan di bidang layanan penumpang itu diberikan
oleh Edward Plaisted, CEO Skytrax, lembaga independen pembuat peringkat penerbangan pesawat komersial yang
berkedudukan di London.
Garuda menerima dua
penghargaan yakni sebagai maskapai regional terbaik di Asia (best regional
airline in Asia). Satu penghargaan lainnya adalah sebagai maskapai terbaik tingkat regional
sedunia (the world best regional).
Garuda sebagai yang terbaik
di Asia mengalahkan maskapai dari regional China, Eropa, Amerika Selatan, dan
Amerika Latin.
Sumber : Kompas, 12.07.12.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar