SEMARANG: PT Tiki Jalur
Nugraha Ekakurir (JNE), perusahaan jasa pengiriman paket akan meningkatkan
status salah satu divisinya Logistik menjadi perusahaan JNE Logistik, guna
memaksimalkan penggarapan market retail yang cukup besar.
Head of Corporate Communications
Visi Firman JNE mengatakan JNE Logistik akan
menjadi anak perusahaan baru dari JNE yang resmi segera dioperasikan
November mendatang.
"JNE Logistik
dijadwalkan dilaunching pada November 2012, setelah sebelumnya telah melalui
masa persiapan selama dua tahun terakhir," ujarnya kepada Bisnis, Kamis
(5/7/2012).
Hingga saat ini, lanjutnya,
total order transaksi pengiriman di JNE mencapai 2,5 juta paket per bulan dan ,
sebanyak 65% di antaranya didominasi konsumen retail, sedangkan sisanya 35% konsumen
pasar corporate.
Menurutnya, divisi logistik
menyumbang 15% dari total pendapatan nilai transaksi JNE dan hingga akhir tahun
ini pendapatan ditargetkan bisa mencapai sekitar Rp1 triliun. (ra)
Sumber : Bisnis Indonesia,
05.07.12.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar