13 November 2015

[131115.ID.BIZ] Terminal New Priok Pelindo II Segera Diresmikan

JAKARTA. Terminal satu proyek, New Priok terminal development PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II hampir rampung. Bahkan terminal tersebut sudah siap untuk soft opening Januari 2016.

Hal tersebut pun diungkapkan oleh Ditektir Utama Pelindo II Richard Joost Lino saat ditemui Selasa (10/11) malam di Hotel Mulya, Jakarta. "Sudah hampir selesai dan siap untuk soft opening awal tahun depan saat ini tengah dibangun infrastrukturnya," imbuhnya.

Infrastruktur tersebut berupa kantor terminal. Tak hanya itu, nantinya juga di terminal tersebut juga akan terdapat alat-alat commisioning.

Dalam kesempatan yang sama Sekertaris Perusahaan Pelindo II Bani Astrini menambahkan, tak hanya dalam proses infratruktur saat ini terminal pertama juga dalam persiapan pengadaan listrik.

Pasalnya saat ini terminal satu masih menggunakan genset untuk listrik. "Saat ini koneksi listriknya masih dipersiapkan," ungkap dia. Banu juga menjelaskan meski, akan soft opening pada awal tahun, terminal satu baru akan beroperasi pada Juni atau Agustus tahun depan.

Jadwal tersebut pun diakuinya molor dari rencana awal. Dimana, rencana awalnya terminal satu sudah mulai beroperasi pada tahun ini. "Tapi tang namanya projek fisik dimana-mana molor dan over budget. Tapi kalo ini hanya molor saja tak over budget," tambahnya.

Sekadar informasi, proyek new priok terminal development plan ini sudah Pelindo II kerjakan sejak 2012 akhir. Adapun dari proyek tersebut akan terdapat tujuh terminal yang direncanakan akan rampung pada 2020 mendatang.

Untuk kapasitasnya sendiri Banu bilang, terminal 1,2,3 memiliki kapasitas 1,5 juta teus. Sementra, terminal 4,5,6,7 memiliki kapasitas hingga 4 juta teus. Lino menyampaikan, proyek tersebut setidaknya mengeleuarkan biaya negara hingga US$ 500 miliar dan dikerjakan oleh anak usaha Pelindo II, PT Pengembang Pelabuhan Indonesia.


Sumber : Kontan, 11.11.15.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar