04 Maret 2014

[040314.ID.BIZ] Kereta Cepat Bandung-Jakarta: Studi Kelayakan Selesai Tahun ini

Bisnis.com,JAKARTA--Ditjen Perekeretaapian Kementerian Perhubungan sedang melakukan studi kelayakan terkait dengan pembangunan kereta cepat.


 Dirjen Perkererataapian Kemenhub Hermanto Dwiatmoko mengatakan studi kelayakan untuk kereta cepat Jakarta-Bandung akan selesai pada tahun ini, disusul dengan penyeleseaian feasibility study untuk rute Jakarta-Surabaya.
 "Untuk Jakarta-Bandung kita harapkan tahun ini selesai. Kemudian Jakarta-Surabaya berikutnya," ujarnya, Senin (03/2/2014).
 Menyanggkut realisasi konstruksi, Hermanto enggan menaruh target kepastian waktu akan dimulainya pembangunan. "Tentu saja seselesainya studi mulai dari feasibility study, disain, Amdal dan sebagainya karena aturannya nanti tergantung ketersediaan anggaranlah. Kita tunggu dulu,"  paparnya.
 Hermanto melanjutkan, rencana pengadaan kereta cepat Jakarta-Surabaya dan Jakarta-Bandung terdapat dalam rencana induk perkeretaapian nasional dengan perkiraan dana yang dibutuhkan mencapai Rp150 triliun. 
"Perkiraan Rp150 triliun. Tapi tergantung juga dollar dan sebagainya. Itu perhitungan 3-4 tahun yang lalu," tegasnya.
Sumber : Bisnis Indonesia, 03.03.14.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar